Selasa, 27 November 2012

PELAJARAN 3 BENUA-BENUA DI DUNIA


PELAJARAN 3
BENUA-BENUA DI DUNIA
 
 




                                                                                                                                     
 A.  Pembagian Benua di Bumi
       Kamu mungkin sering menggunakan peta, baik peta Indonesia maupun peta dunia. Peta yang kita kenal menunjukkan letak geografis maupun astronomis suatu Negara bahkan benua. Untuk pembahasan kaili ini kita akan mengenal Negara-negara yang menempati benua di dunia.
       Amati peta dunia! Kamu akan menemukan daratan dan lautan. Daratan dan lautan membentuk permukaan bumi. Daratan yang luas disebut dengan benua. Lautan yang luas disebut dengan samudra. Benua dikelilinigi oleh samudra. Benua-benua yang ada memiliki ciri yang berbeda-beda. Benua terbagi menjadi banyak kawasan dan Negara. Hanya benua Antartiksa yang tidak memiliki Negara.


       Bumi terdiri atas tujuh daratan luas atau benua. Benua yang satu dengan yang lain umumnya dipisahkan oleh samudra. Ketujuh benua itu adalah Benua Asia, Afrika, Eropa, Amerika Utara, Amerika Selatan, Australia, dan Antartika. Benua-benua di bumi dikelilingi oleh samudra. Samudra itu adlah Samudra Pasifik, Atlantik, Hindia, Arktik, dan Samudra Selatan. Sebagian orang menganggap bumi terdiri dari enam benua, bukan tujuh benua. Anggapan ini tidak salah. Mereka membagi bumi menjadi Benua Amerika Utara, Amerika selatan, Afrika, Eurasia (Oceania), dan Antartika. Eurasia adalah gabungan dari Benua Asia dan Eropa. Mereka juga ada yang membagi menjadi Benua Amerika, Asia, Eropa, Afrika, Australia (Oceania), dan Antartika. Benua Amerika Utara dan Amerika Selatan dianggap satu, yaitu Benua Amerika.



       Sebagian besar benua masih saling berhubungan. Hanya Benua Australia dan Antartika yang benar-benar terpisah dari benua lain. Seluruh wilayah Benua Australia dan Antartika dikelilingi oleh samudra. Benua Asia dan Afrika dihubungkan oleh Tanah Genting Suez. Benua Amerika Utara dan Amerika Selatan dihubungkan oleh Tanah genting Panama. Asia dan Eropa sebenarnya satu benua yang disebut Eurasia. Kedua benua terpisah karena alasan budaya da sejarah. Apabila kita mengamati peta dunia, dua pertiga wilayah benua terbentang di belahan bumi utara. Seluruh benua dihuni oleh manusia, kecuali Benua Antartika. 
 B. Letak dan Batas Benua
       Pada peta dunia tampak benua-benua letaknya tersebar. Benua Asia dan Eropa tergabung menjadi satu. Kedua wilayah dibatasi oleh Pegunungan Ural. Selain dipisahkan oleh batas alam, kedua wilayah berbeda secara budaya dan sejarah. Benua Asia berdekatan dengan Benua Afrika. Di manakah letak dan batas Benua Asia di bumi? Letak benua dilihat dari posisi geografis dan wilayah sekitarnya. Letak benua berkaitan dengan batas wilayah benua. Kamu dapat mengetahui posisi geografis dan batas Benua Asia dan benua lain pada tabel berikut.

Posisi Geografis dan Batas Benua
 
No
Benua
Posisi Geografis
Batas
Utara
Timur
Selatan
Barat
1
Asia
1°15'LU – 77°45'LU
26°04'BT–169°40'BB
Samudra artik
Samudra Pasifik
Samudra Hindia dan Benua Afrika
Banua Eropa dan Afrika
2
Afrika
34°52'LS – 37°21'LU
17°32'BB – 51°26'BT
Benua eropa, benua asia
Samudra hindia dan benua asia
Samudra Hindia dan Atlantik
Samudra Atlantik
3
Amerika Utara
70°30'LU – 9°20'LU
76°BB–168°05'BB
Samudra atlantik
Samudra atlantik
Benua Amerika selatan dan samudra pasifik
Samudra Pasifik
4
Amerika Selatan
12°25'LU–56°LS
34°47'BB–81°20'BB
Benua amerika utara dan samudra atlantik
Samudra atlantik
Benua antartika
Samudra Pasifik
5
Eropa
36°01'LU–71°10'LU
9°30'BB–71°BT
Samudra arktik
Benua asia
Benua afrika dan asia
Samudra Atlantik
6




Australia
10°41'LS–39°08'LS
113°09'BT-153°38'BT
Samudra pasifik
Samudra pasifik
Samudra hindia
Samudra Hindia
7
Antartika
90°LS dan dikelilingi garis lingkar Antartika
Samudra selatan
Samudra selatan
Samudra selatan
Samudra Selatan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar